Rabu, Juni 03, 2009

Ayat Ayat Alloh

Salom,


Kitab Al-Quran ini, tidak ada keraguan di dalamnya, menjadi petunjuk bagi orang-orang yang bertaqwa, yaitu mereka yang beriman kepada yang ghoib (Alloh), mendirikan sholat, dan menafkahkan sebagian rezeki yang telah Kami karuniakan kepada mereka. Dan mereka yang beriman kepada apa yang telah diturunkan kepadamu (Al-Quran) dan apa yang telah diturunkan sebelummu (Taurat dan Injil), serta mereka yang yakin akan adanya akhirat. Mereka itulah yang mendapat petunjuk dari Rob mereka dan mereka itulah orang-orang yang beruntung.

Dan tidaklah AKU (ALLOH) ciptakan jin dan manusia melainkan hanya untuk beribadah (taat, sujud) kepada-KU.

Apakah selain hukum Alloh yang mereka cari, padahal berserah diri (aslama/islam) kepada Alloh segala apa yang ada di langit ( matahari, bulan, bintang gemintang, planet-planet ) dan di bumi (manusia, hewan, tumbuhan, dan segala kekayaannya berupa mineral, logam, air, unsur kimia serta banyak lainnya ), baik dengan suka maupun terpaksa dan hanya kepada Alloh saja mereka dikembalikan.

Apabila dikatakan kepada mereka "Ikutilah apa yang diturunkan ALloh", mereka menjawab "Kami hanya mengikuti apa yang kami dapati dari bapak-bapak kami, cukuplah bagi kami apa yang kami dapati dari bapak-bapak kami " walaupun bapak-bapak mereka tidak mengerti sesuatu dan tidak mendapat petunjuk.

Dan janganlah engkau turut apa-apa yang tidak ada ilmu padanya, sesungguhnya pendengaran, penglihatan dan fu-ada (akal pikiran), semuanya akan ditanya.
Al-Quran adalah pedoman bagi manusia, petunjuk dan rahmat bagi kaum yang yakin. Dan barangsiapa mencari selain hukum Alloh, maka sekali-kali tidak akan diterima daripadanya dan di akhirat dia termasuk orang-orang yang rugi.

KEBENARAN ITU DARI ROB kamu, maka janganlah engkau termasuk orang yang ragu-ragu.

God Bless Us always..

Selasa, Juni 02, 2009

Kasih

Salom,

Selamat bergabung dalam firman dan ayat2 Allah Bapa yang telah diturunkan kepada kita manusia sebagai petunjuk dan penyembuh segala penyakit qolbu.

1Korintus 13:1-13

Sekalipun aku dapat berkata-kata dengan semua bahasa manusia dan bahasa malaikat, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama dengan gong yang berkumandang dan canang yang gemerincing.

Sekalipun aku mempunyai karunia untuk bernubuat dan aku mengetahui segala rahasia dan mengetahui seluruh pengetahuan, dan sekalipun aku memiliki iman yang sempurna untuk memindahkan gunung, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama sekali tidak berguna.

Dan sekalipun aku membagi-bagikan segala seuatu yang ada padaku, bahkan menyerahkan tubuhku untuk dibakar, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, sedikitpun tidak ada faedahnya bagiku.

Kasih itu sabar, kasih itu murah hati, ia tidak cemburu. Kasih itu tidak memegahkan diri dan tidak sombong. ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Kasih itu tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain. Ia tidak bersukacita karena ketidakadilan, tetapi bersukacita karena kebenaran. Kasih itu menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu.

Kasih, tidak berkesudahan, nubuat akan berakhir, bahasa roh akan berhenti, pengetahuan akan lenyap. Sebab pengetahuan kita tidak lengkap dan nubuat kita tidak sempurna. Tetapi jika yang sempurna tiba, maka yang tidak sempurna akan lenyap.

Ketika aku kanak-kanak, aku berkata-kata seperti kanak-kanak, aku merasa seperti kanak-kanak, aku berpikir seperti kanak-kanak. Sekarang, sesudah aku menjadi dewasa, aku meningggalkan sifat kanak-kanak itu. Karena sekarang kita melihat dalam cermin suatu gambaran yang samar-samar, tetapi nanti kita akan melihat muka dengan muka. Sekarang aku hanya mengenal dengan tidak sempurna, tetapi nanti, aku akan mengenal dengan sempurna, seperti aku sendiri dikenal.

Demikianlah tinggal 3 hal ini, yaitu iman, pengharapan dan kasih dan yang paling besar di antaranya ialah kasih.

Saudara-saudaraku yang terkasih dalam Allah Bapa, dalam satu Kemah Suci, semoga setelah membaca firman ini, kita perlahan tapi pasti memiliki kasih sehingga sempurnalah apa yang telah kita peroleh dari Allah.

Haleluyah
God Bless Us always